Ngopi Neng Warung

Tips Menjalani Hidup Lebih Bahagia

Ada beberapa hal yang sebenarnya mengganggu dalam hidup serba digital sekarang ini. Mulai dari handphone, komputer dan internet.

Beberapa hal diatas kenyataannya membuat hidup menjadi tidak seimbang. Yang lebih mengerikan lagi adalah kehadiran internet yang membuat segalanya menjadi mudah, namun menimbulkan budaya baru yang bisa menghancurkan nilai-nilai esensial bagi hidup dan berkehidupan. Kalau boleh jujur, tanpa ketiga hal diatas kehidupan kita akan terasa lebih bahagia. Tetapi rasanya tidak mungkin orang bisa meninggalkan semuanya, terutama handphone yang sudah menjadi kebutuhan wajib.
Beberapa orang mungkin acuh tak acuh dengan ketiga teknologi diatas, tapi sebagian orang sudah menjadikan ketiga teknologi itu sebagai “candu” sehingga mengabaikan kehidupan sesungguhnya yaitu kehidupan sosial (kehidupan nyata). Orang tidak lagi harus mengirim undangan melalui selembar kertas. Cukup dengan pulsa 100 rupiah, undangan bisa menyebar dengan cepat kepada teman dan kerabat. Mengucapkan kata “putus” atau marah tidak lagi melalui tatap muka sehingga luapan emosi tidak bisa terlihat, dan semuanya menjadi terasa hambar. Dulu kita berdialog langsung orang per orang sehingga kita bisa melihat mimik muka, sedang menangis, tertawa, bahagia atau sedih.
Hal-hal diatas menjadi warna hidup di abad ini yang tidak lagi bisa dihindari. Namun alangkah bijaknya jika kita bisa menggunakan ketiga hal diatas hanya sebagai pelengkap tak lebih dari kebutuhan hidup. Bukan sebagai pengendali hidup kita. Jika tidak hati-hati dan pandai bersikap kita akan menjadi budak dari teknologi.
Maka demi hidup lebih bahagia ada sedikit saran yang mudah-mudahan bisa merubah pandangan kita bahwa teknologi bukanlah Tuhan yang dapat mengatur hidup kita.
  1. Lupakan masa lalu. Hapus semua nomor handphone yang ada dalam daftar yang anda anggap tidak penting. Jangan menyimpan nomor telepon yang bisa mengingatkan anda dengan masa lalu yang kelam. Lalu mintalah nomor-nomor orang yang anda anggap penting melalui teman-teman yang anda kenal saat ini. Ingat! jika tidak penting, tidak perlu anda meminta nomor handphonenya.

  2. Hapus semua teman facebook anda yang tidak dikenal. Dan jangan lagi mencari teman yang sebelumnya tidak dikenal di dunia nyata.

  3. Untuk yang masih jomblo, jangan berharap mendapatkan jodoh dari facebook atau internet. Walaupun kenyataan itu bisa saja terjadi dan sudah banyak bukti, tetapi hanya bergantung pada dua hal itu hanyalah akan menjadi hidup lebih resah dan gelisah. Ingat, diluaran sana masih banyak orang yang sama sekali tidak tertarik dengan internet dan handphone yang mungkin menjadi jodoh anda.

  4. Berkunjung ke teman-teman lama akan lebih terasa ikatan emosionalnya daripada hanya sekedar say hello melalui sms/internet. Bersilaturrahmi ke teman dan saudara juga akan bisa meningkatkan kebahagiaan kita. Seberapa burukpun kehidupan kita saat ini, ketika bisa menyempatkan diri berkunjung akan membawa dampak luar biasa. Ingatlah bahwa silarurrahmi bisa membuka pintu rizki dan menyelesaikan masalah pelik dalam hidup.

  5. Kembali kepada kehidupan religi seperti menghadiri ceramah, majlis-majlis ta’lim, membaca buku bisa membuat ruhani menjadi sejuk. Memang jaman sekarang informasi di internet lebih mudah diakses untuk mendapatkan apa saja termasuk ilmu pengetahuan dan agama. Tetapi berinteraksi dengan banyak orang untuk mendiskusikan agama atau membaca buku-buku lebih membuat hidup bahagia.

  6. Matikan handphone dan komputer untuk beberapa waktu lamanya. Rasakan kebahagiaan tanpa memikirkan pulsa, tagihan internet dan kerepotan menyusun kata untuk membalas sms atau telepon.

  7. Ingatlah pepatah lama “teknologi ibarat dua mata pisau. bisa digunakan untuk kebaikan dan kejahatan.”
Akhirnya semua kembali kepada diri kita. Tulisan ini sekedar pengingat untuk kita semua, bahwa teknologi hadir untuk memudahkan hidup manusia bukan menyengsarakan hidup manusia.

No comments:

Post a Comment