Ngopi Neng Warung

Keadilan dan Kemakmuran

Aku tak ingin, ada satu dua orang pemodal, punya uang untuk merebut jutaan hektar tanah, memiliki perkebunan perkebunan dengan banyak buruh murah didalamnya, menguasai kehidupan dengan kekayaannya, sementara di sisi lainnya ada mereka yang masih mengais ngais kehidupan dan mengontrak tempat tinggal.

Kemerdekaan ini direbut untuk memenangkan permodalan juga yang kemudian dinikmati seluruh rakyat, bukan memenangkan para cukong, bukan memenangkan para penggede, bukan memenangkan para ndoro... Rakyatlah alasan utama negeri ini berdiri.


Aku ingin dalam seluruh mimpiku, dalam seluruh daya hidupku, terbangunlah manusia Indonesia yang punya tujuan hidup besar membangun Indonesia ini menjadi sebuah peradaban besar, peradaban di Asia Tenggara yang menjadi pencerah bagi peradaban dunia...
Menjadi Mercusuarnya, kemanusiaan yang berbudaya...

Sukarno, 1952

No comments:

Post a Comment